Kelompok Siaga Bencana, Berkhidmat Dimasa Pandemi Covid-19.

Catatan : Ali Januar *)

0 84

Padang, Tinta Rakyat –  Membangun budaya sadar bencana, diperlukan keseriusan dan kefokusan dari seluruh pihak di negeri ini. Karena, hal ini merupakan bagian yang penting untuk tumbuh kembangnya kepedulian dan kedisiplinan dalam sebuah penanggulangan bencana.

Peran aktif relawan Kelompok Siaga Bencana (KSB) selaku kapasitas masyarakat, yang tergabung didalamnya upaya upaya yang berkelanjutan. Terkait edukasi mitigasi bencana, serta peningkatan kapasitas relawan itu sendiri. Suatu hal sangat penting, sebagai wujud integritas sosial masyarakatnya. Sebagai bagian dalam pembangunan yang dilaksanakan. Disini KSB berkhidmat, bekerja tanpa pamrih untuk keselamatan umat dan terhindar dari bencana.

Adanya persamaan presepsi dan pemahaman dari seluruh stakeholder di negeri ini, terhadap arti pentingnya kesiapsiagaan dalam pengurangan resiko bencana. Tentunya diperlukan suatu ketahanan masyarakat, dalam menghadapi bencana itu sendiri. Tetapi ini bukan hanya sekedar retorika, namun perlu suatu kerja nyata dari seluruh stakeholder. Diantara ucapan dan tindakan harus seirama, ditengah negeri ini sedang dilanda wabah Pandemi Covid-19.

Kehadiran Pemerintah selaku penyelenggara negara, tentunya sangat dibutuhkan dan diharapkan. Sebagai wujud perlindungan terhadap rakyatnya, khususnya dari ancaman bencana. Sebagaimana amanah dari konstitusi.

Sebagaimana diketahui, Pemerintah adalah sumber energi, informasi dan anggaran. Yang semuanya itu, adalah untuk kepentingan kesejahteraan dan keselamatan rakyatnya secara berkeadilan. Semoga dengan semangat kebersamaan dan keseriusan, antara Kelompok Siaga Bencana dengan Pemerintah setempat. Akan dapat mengurangi penularan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di tengah masyarakat, yang telah lebih setahun melanda dunia.

*) Wartawan Tinta Rakyat dan Ketua Kelompok Siaga Bencana Kota Padang.

 

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!