Pemkab. Solok Melalui Dinas Sosial Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Nagari Cupak 

0 100

Solok, Tinta Rakyat – Pemerintah Kabupaten Solok melalui Dinas Sosial Kabupaten Solok langsung turun kelapangan dan memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di Jorong Pasar Usang, Nagari Cupak, Kecamatan Gunung Talang, pada Jum’at (18/3/2022) lalu. 

Pemkab hadir langsung di tengah – tengah masyarakat yang tertimpa musibah. Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Solok Ir. Syoufitri, kepada dua warga penghuni rumah semi permanen. Tepatnya di belakang kedai Lontong Padeh, Pasar Usang, Jalan Lintas Solok-Padang.

Korban kebakaran yang mendapat bantuan adalah atas nama Yuliar, pekerjaan dagang dan Syafrizal, pekerjaan wiraswasta. Dalam penyerahan bantuan, Ir. Syoufitri didampingi oleh Kabid Linjamsos, Nasril Asrari, Camat Gunung Talang Donly Wance Lubis dan Wali Nagari Cupak, Fatmi Bahar.

Ir. Syoufitri, kepada awak media ketika turun langsung turun mengantarkan bantuan ke jorong Pasar Usang Nagari Cupak, pada Rabu (23/3/2022) menyebutkan, bahwa bantuan yang diserahkan diantaranya adalah beras, air mineral, telur ayam ras, sarden, mie instan dan minyak goreng.

Bantuan ini kata Ir. Syoufitri, sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Daerah, terhadap warga masyarakat Kabupaten Solok yang sedang tertimpa musibah. Ia berharap Semoga bermanfaat hendaknya buat keluarga korban.

“Kita hadir dalam rangka ikut meringankan beban penderitaan masyarakat. Khususnya korban musibah kebakaran yang terjadi di Nagari Cupak, dan Pemerintahan daerah akan selalu hadir untuk masyakatnya,” papar Syoufitri.

Dalam kesempatan itu, Wali Nagari Cupak Fatmi Bahar, menyampaikan atas nama Pemerintah Nagari Cupak, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Solok melalui Kepala Dinas Sosial Ir. Syoufitri beserta jajaran. yang mana telah hadir dan melihat kelokasi langsung serta memberikan bantuan, kepada warga masyarakat Nagari Cupak, yang menjadi korban musibah kebakaran, pada Jumat (18/3) lalu.

“Kebakaran menimpa rumah semi permanen milik seorang warga, di Jorong Pasar Usang Nagari Cupak, Jum’at (18/3/2022) malam, sekira pukul 22.30 Wib. tentu kita berharap semoga bantuan ini bisa menjadi obat bagi korban dan bisa di manfaatkan semestinya,” ucap Wali Fatmi Bahar.

“Kita menghimbau kepada masyarakat agar tetap berhati – hati, dan mari kita saling mengingatkan serta saling bahu membahu dalam membantu masyarakat kita yg tertimpa musibah,” ajaknya. (Wdk)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!