Buka Muscab Ke IX IBI Padang Pariaman, Ali Mukhni Harapkan Peningkatan Pelayanan.

0 54

Parit Malintang, Tinta Rakyat – Bupati Padang Pariaman Drs.H.Ali Mukhni menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Cabang (Muscab) ke-IX Ikatan Bidan Indonesia (IBI) cabang Padang Pariaman di Hall IKK kantor Bupati Parit Malintang, pada Sabtu (16/1). Terlihat hadir dalam acara tersebut Hj. Hasnawati Amd.Keb. Ketua IBI Sumbar, Ketua GOW Padang Pariaman Yusrita Suhatri Bur, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Padang Pariaman Drs. Yutiardy Rivai Apt. dan Kabid Kesmas Nurhayati, S.SIT. MARS.

Pembukaan Muscab yang ditandai dengan pemukulan Gong oleh Bupati Padang Pariaman ini, mengusung tema “Peningkatan kapasitas SDM Bidan melalui Optimalisasi jenjang karir Bidan dan Pelayanan berkualitas di Era New Normal”. Musyawarah tersebut diadakan, bertujuan untuk memilih Ketua dan Pengurus Harian IBI Cabang Kabupaten Padang Pariaman.

Dalam sambutannya Bupati Ali Mukhni mengatakan, bahwa Kabupaten Padang Pariaman adalah salah satu daerah dimana tingkat kematian anak dan ibu terendah di Sumatera Barat. Ini merupakan salah satu keberhasilan kita, khususnya para bidan yang bertugas dan berbaur dengan masyarakat.

“Saya berharap Ketua dan Pengurus IBI Padang Pariaman yang terpilih nanti, agar amanah dan selalu melayani masyarakat dengan baik serta dapat meningkatkan kualitas SDM bidan yang ada di Padang Pariaman” ucapnya.

Senada dengan itu Hj. Hasnawati Amd.Keb. selaku Ketua IBI Sumbar mengatakan, bahwa ada 9 calon ketua IBI Padang Pariaman, yang salah satunya akan terpilih mengemban amanah. Ketua dan pengurus harian yang terpilih nantinya, ditugaskan untuk dapat membantu program Pemerintah dalam menekan angka Kematian ibu dan anak, sekaligus menjaga dan meningkatkan eksistensi IBI khususnya di Kabupaten Padang Pariaman.

“Tujuan musyawarah ini, disamping memilih Ketua dan membentuk susunan pengurus, juga untuk meningkatkan kemampuan SDM yang difasilitasi oleh organisasi ini. Kemudian, melakukan mengevaluasi kinerja yang telah dilakukan selama ini.” ujarnya.

Acara pembukaan musyawarah diakhiri dengan, penyerahan piagam kenangan dari pengurus IBI kepada Bupati Padang Pariaman. Dan diakhir musyawarah, terpilih dalam Muscab tersebut adalah Hj. Pebriyanti Putri Sapari S.ST, M.kes. dari 9 orang calon ketua IBI Padang Pariaman. (AS/Rel.)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!