Bawa Logistik dan Obatan-Obatan Untuk Disalurkan, Bupati Lepas Tim Kesehatan Ke Pasaman

0 62

Parit Malintang – Tinta Rakyat Sumbar, Pasca bencana gempa bumi yang terjadi pada Jum’at 25 Februari lalu, berbagai daerah, instansi dan lembaga serta ormas/LSM berbondong-bondong ke Pasaman dan Pasaman Barat, menunjukkan kepedulian mereka untuk membantu saudaranya yang tertimpa musibah. 

Tidak terkecuali Bupati Suhatri Bur bersama rombongan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman. Juga telah menyalurkan donasi atas nama pemerintah daerah dan masyarakat Padang Pariaman pada Minggu, 27 Februari 2022 yang lalu, ke lokasi korban gempa di Pasaman Barat.

Dan hari ini, Bupati Padang Pariaman yang didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan H. Anwar melepas keberangkatan tenaga medis yang membawa sejumlah bantuan tersebut ke Pasaman, bertempat di RSUD Kabupaten Padang Pariaman di Paritmalintang, Jumat (04/03).

Sebelumnya Pasca gempa, di bawah Koordinasi Dinas Kesehatan 25 Puskesmas se-Kabupaten Padang Pariaman dikerahkan untuk galang donasi serta Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Padang Pariaman menggelar Bakti Sosial untuk korban bencana gempa Pasaman Barat tersebut.

Dalam arahannya Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur menyebutkan bahwa, kegiatan ini merupakan upaya untuk membantu saudara- saudara yang tertimpa musibah gempa bumi. Dia mengucapkan terima kasih kepada seluruh personil dan pihak yang ikut andil dalam kegiatan penggalangan ini.

“Atas nama Pemerintah Daerah, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu. Kita ambil ruang dan peran untuk berbagi dan membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan” Ujar Suhatri Bur yang juga ketua DPD PAN Padang Pariaman ini.

Selanjutnya, Bupati berpesan kepada tim yang berangkat hari ini untuk dapat menjaga kesehatan dan stamina untuk meningkatkan imun, mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi covid 19. Selain itu, pesan bupati agar tim juga memberikan bantuan psikologis kepada masyarakat dalam bentuk trauma healing di samping bantuan materi yang diberikan.

Pada kesempatan itu, Bupati  juga berharap dan mendoakan agar masyarakat Pasaman dan Pasaman Barat dapat kembali bangkit dan pulih sehingga bisa menjalani aktivitas kehidupan dengan normal kembali. 

“Kita doakan, semoga masyarakat Pasaman dapat kembali bangkit dan bisa menjalani kehidupan dengan normal kembali” Harapnya.

Adapun bantuan yang diberikan tersebut berupa pemberian pelayanan kesehatan oleh tim kesehatan RSUD Padang Pariaman juga Puskesmas. Juga dalam bentuk obat-obatan, makanan, dan family kit dengan total bantuan sejumlah Rp. 58.373.504,- 

Selain itu, RSUD Padang Pariaman juga membawa logistik berupa obat-obatan, masker dewasa dan anak anak, selimut, pempers, pembalut, dan kebutuhan lainnya dengan total Rp15.000.000-,

Setelah di lepas secara resmi oleh Bupati, tim misi kemanusiaan yang  secara langsung dipimpin oleh Kepala Dinas Kesehatan Padang Pariaman Yutiardy Rivai didampingi Direktur RSUD Jasneli langsung bergerak ke Pasaman. (Rel/MHK)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!