Terbaik Dua Cik Uniang, Fitri WD Mengaku Lebih Mengenal Diri dan Wisata Padang Pariaman

0 241

Paritmalintang,- Tinta Rakyat Sumbar-Prestasi dan pencapaian sesuatu membutuhkan perjuangan tanpa henti dan kemauan untuk mengikuti proses. Orang yang sukses dan berhasil pasti melakukan banyak kesalahan selama perjalanan menempuh tujuan dan senantiasa menghadapi tantangan yang ada di depan mata. Namun harus terus berjuang, bekerja keras, dan memiliki keyakinan bahwa apapun bisa dicapai. Karena dimana ada kemauan, disitu ada jalan.

Demikian yang dilakukan oleh Fitri Wulan Dini, putri kelahiran Pasie Laweh Kecamatan Lubuk Alung 01 Maret 1999 ini, alumni Universitas Islam 45 Bekasi dengan jurusan psikologi. Sejak dari bangku sekolah sudah aktif diberbagai kegiatan kebudayaan dan cinta budaya lokal, bahkan dia sudah lama bergabung di Sanggar Seni Carano Lubuk Alung.

Saat dihubungi media ini di rumahnya, dia mengaku ini pertama kalinya mengikuti kontes Cik Uniang Cik Ajo Duta Wisata Padang Pariaman. Namun, karena senang dan cinta kegiatan yang bersifat mengenal berbagai sisi daerah, maka dia yakin dan berani untuk mengikuti pemilihan duta wisata tahun 2022 ini.

“Sempat ragu, bagaimana biaya saya untuk bolak balik dan biaya kebutuhan pribadi selama mengikuti proses seleksi,” ungkapnya, Rabu (22/06)

Namun katanya dia punya keyakinan, “Saya tetap berani maju dan yakin akan pertolongan Allah SWT”.

Lebih lanjut dia menyampaikan bahwa pada h-2 dia mendapat dukungan materil dari Wali Nagari Pasie Laweh Lubuk Alung dan pihak lainnya. Dia mengaku, berkat bantuan dan dukungan yang di dapat, menambah semangat dan keyakinannya untuk terus berjuang.

“Disini tugas saya adalah belajar dan terus belajar untuk memperbaiki diri agar dapat menjadi yang terbaik, mengenal dan tulus mencintai kekayaan alam dan wisata daerah saya,” akuinya.

Kemudian Fitri yang juga asisten dosen Universitas Islam 45 Bekasi ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada wali nagari, Camat Lubuk Alung dan tokoh masyarakat, serta masyarakat Lubuk Alung umumnya. Dia merasa, berkat dukungan dan support tersebut bisa menjadi yang terbaik di ajang pemilihan CUCA Padang Pariaman.

“Alhamdulillah, meski hanya di peringkat dua tapi telah banyak ilmu dan pengalaman yang saya dapat selama proses seleksi dan pembinaan hingga malam grand final. Saya merasa lebih mengenal diri dan budaya daerah,” tandasnya.

Saat dikonfirmasi Wali Nagari Pasie Laweh Lubuk Alung Peri Adinur menyebut, bahwa keikutsertaan Fitri di pemilihan Cik Uniang sudah dapat informasi dari warga. Dia mengatakan, sejak saat itu Pemerintah Nagari Pasie Laweh memberi dukungan penuh dan mengoordinasikan dengan tokoh masyarakat dan pihak kecamatan.

“Alhamdulillah pak camat dan tokoh masyarakat sangat mendukung, makanya berkat koordinasi kita dengan berbagai pihak kita bantu  Fitri dan memberi semangat agar menjadi yang terbaik,” kata Peri di ruang kerjanya yang didampingi ketua Pemuda Zetra Marzuki, Kamis (23/06).

Hal senada juga disampaikan oleh Dion Franata Camat Lubuk Alung. Pemerintah kecamatan dan nagari bersama masyarakat sangat memberi dukungan penuh pada Fitri. Dia sangat bersyukur, tokoh masyarakat pasie laweh dan Kecamatan Lubuk Alung umumnya sangat antusias dan memiliki kepedulian yang tinggi terhadap penanaman nilai-nilai budaya pada generasi.

“Alhamdulillah dan selamat kepada Fitri Wulan Dini menjadi terbaik dua Cik Uniang Padang Pariaman tahun 2022 ini,” katanya singkat saat dihubungi di ruang kerjanya di Kantor Camat Lubuk Alung, pada Kamis (23/06). (Mhk)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!