RSUD Tapan Laksanakan Pelatihan Dan Simulasi Vaksinasi Covid-19.

0 18

Pesisir Selatan, Tinta Rakyat — Dalam rangka pencegahan dan pengendalian Covid 19, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tapan, Kabupaten Pesisir Selatan melakukan pelatihan dan simulasi vaksinasi Covid-19.

Direktur RSUD Tapan Kabupaten Pesisir Selatan Elfrina Mirna, pada Kamis (21/1) mengungkapkan, pihaknya melaksanakan pelatihan dan simulasi vaksinasi Covid-19 selama 3 hari mulai 18 sampai 20 Januari 2021.

“Alhamdulillah kegiatan pelatihan dan simulasi vaksinasi Covid-19 tersebut berjalan lancar,” kata Elfrina Mirna didampingi Kasi Pelayanan Medis dan Keperawatan, Dori Efriharma.

Dijelaskan, pelatihan dan simulasi vaksinasi Covid-19 tersebut dilakukan agar tenaga kesehatan di rumah sakit ini lebih matang dalam persiapan vaksinasi.

“Hal itu dimulai dari kesiapan sumber daya manusia (SDM), fasilitas sarana dan prasarana hingga simulasi pelaksanaan vaksinasi itu sendiri,” katanya.

Disebutkan, pelatihan dan simulasi vaksinasi Covid-19 tersebut meliputi tahapan pendaftaran, screening, penyuntikan vaksin dan dilakukan observasi.

Lebih lanjut dikatakan, meskipun telah ada vaksin Covid-19, namun masyarakat tetap diminta mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

“Ya, kita selalu mengingatkan masyarakat agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19. Caranya memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun,” ucap Elfrina menutup pembicaraan. (JA)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!