Kado Terindah Buat Solok Super Team, Bupati Epyardi Asda Terima Penghargaan Pemimpin Visioner Terbaik

0 4,143

Solok, TINTA RAKYAT – Pemerintah Kabupaten Solok di bawah kepemimpinan Epyardi Asda dengan tim yang diberi nama Solok Super Team (SST) kembali membuktikan kinerjanya. Kali ini Epyardi Asda dinobatkan sebagai pemimpin terbaik oleh Asia Global Council yang digelar acara anugerah Asia Leaders Award 2023 di Bali pada Jumat, (24/2/2023).

Anugerah ini menjadi lecutan bagi SST dalam mengabdi untuk masyarakat, hal ini sampaikan Epyardi saat menerima piagam.

“Alhamdulilah,satu persatu kami diakui dengan meraih penghargaan dari berbagai pihak, baru-baru ini kami mendapat penghargaan dari Ombudsman RI dari segi pelayan kepada masyarakat, lalu dari BKKBN dimana kami salah satu yang terbaik di tingkat nasional dalam angka penurunan angka stunting,” papar Epyardi Asda.

Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar saat sambutan menerima penghargaan

Dijelaskannya, untuk penghargaan sebagai pemimpin terbaik, ia mengaku hal itu bukanlah sepenuhnya kerja ia sendiri, melainkan dari SST. Epyardi pun mengapresiasi SST karena kerja kerasnya selama ini.

“Penghargaan ini sebetulnya bukan milik saya sendiri tetapi milik Solok Super Team.Saya hanya sebagai pimpinannya saja,saya seorang diri yang bekerja adalah ribuan PNS dan pegawai/pekerja. Seharusnya yang berada di sini adalah mereka semua,” tuturnya.

Yang mana mantan anggota DPR RI itu mengakui, dibutuhkan kerja keras dalam membangun Kabupaten yang ia pimpin. Terutama dengan upayanya “Mambangkik Batang Tarandam”, dimana saat ia baru menjabat Kabupaten penghasil beras tersebut jauh terbelakang dari berbagai segmen.

Penghargaan Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar sebagai Visioner

“Memang tidak mudah, butuh tim yang tangguh. Maka itu saya bentuk Solok Super Team (SST). Selama ini kita terperosok jauh tertinggal dari daerah lain di Sumbar. Kini dapat dilihat, satu persatu, Kabupaten ini mulai dilihat dari tingkat nasional hingga internasional. Berbagai penghargaan mulai didapatkan, ini salah satu bentuk apresiasi berbagai pihak kepada kami di Kabupaten Solok,” terangnya.

Epyardi Asda juga pernah diundang ke Singapura sebagai salah satu kepala daerah yang terpilih dalam program Digital Leadership Academy (DLA).

Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Barat pun memberikan penghargaan kepada Bupati Solok sebagai Kabupaten Predikat Tertinggi Tingkat Kepatuhan Standar Pelayanan Publik tahun 2022 se Kabupaten di Sumatera Barat (Sumbar) di kantor Ombudsman RI Perwakilan Sumbar di Sawahan, Kota Padang, pada Kamis (26/1/2023) lalu.

Piagam Penghargaan diterima oleh Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar

Dari hasil penilaian kepatuhan terhadap pelayanan publik tahun 2022 oleh Ombudsman Perwakilan Provinsi Sumbar, Pemkab Solok berada pada peringkat tiga dari seluruh daerah di Sumbar. Namun, peringkat tertinggi di tingkat kabupaten di Sumbar. Pemkab Solok mendapat nilai 88,73% atau predikat A.

Berbagai keberhasilan yang di raih oleh Solok Super Team, antaranya pemkab juga berhasil menurunkan angka stunting dengan sangat signifikan, dari 40,1 persen menurut SSGI pada tahun 2021, menjadi 24,2 persen pada tahun 2022. Terjadi penurunan stunting di Kabupaten Solok sebesar 15,9 persen.

Penurunan sebesar 15,9 persen itulah yang menjadikan Kabupaten Solok mendapat prediket terbaik penanganan Stunting di Sumatera Barat. Tidak hanya itu Kabupaten Solok juga termasuk terbaik tingkat nasional dalam Audit Stunting. (Wdk)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!