Dit Intelkam Polda Sumbar Gelar Gebyar Sumdarsin di Nagari Sei Tunu Kecamatan Ranah Pesisir.

0 271

Pesisir Selatan, Tinta Rakyat – Kegiatan Gebyar Sumdarsin terus digencarkan, Dit Intelkam Polda Sumbar jemput bola kelapangan dengan menggelar vaksinasi massal di CV. Tunas Bangsa Nagari Sei Tunu Kecamatan Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan, Pada hari Sabtu (25/12).

Kegiatan itu dipimpin oleh Kasubdit Kamsus Dit Intelkam Polda Sumbar Kompol Samsualdi, yang sebelumnya sudah melakukan Koordinasi dengan pihak Nagari Sungai Tunu Utara dan Sungai Tunu Barat, serta menghimbau warga yang belum melaksanakan Vaksin untuk segera di Vaksin pertama maupun yang kedua.

Kegiatan vaksinasi di CV. Tunas Bangsa melibatkan 17 orang tenaga medis. Yang terdiri dari 14 orang Nakes dari Unand dan 3 orang Nakes Puskesmas Balai Salasa.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Sekcam. Ranah Pesisir Karmadi, Wali Nagari Sungai Tunu Utara Zul Afwan, ketua Cabang HMI Pessel dan Direktur CV. Tunas Bangsa Dodi Abnuriansah, tokoh masyarakat setempat serta Bujang 12 ikut mensukseskan dan melakukan Peninjauan Pelaksanaan Gebyar Sumdarsin yang di selenggarakan oleh Dit Intelkam Polda Sumbar yang berlokasi di Nagari Sungai Tunu Kecamatan Ranah Pesisir itu.

Adapun jumlah masyarakat yang menghadiri kegiatan vaksinasi diperkirakan lebih kurang 400 Orang. Sebelum dilakukan penyuntikan Vaksin Covid-19, terlebih dahulu dilakukan screening terhadap peserta vaksin, untuk menentukan keadaan kesehatan peserta.

Kemudian, setelah penyuntikan Vaksin dilakukan observasi selama 30 menit, apabila tidak ada tanda-tanda atau gejala dinyatakan aman baru dilakukan Vaksinasi pada peserta. (JA)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!