Diburu Wisatawan Saat Libur, Objek Wisata Meer Vone Kandi Akan Menambah Satu Lagi Wahana Kolam Pemandian

0 29

Sawahlunto, Tinta Rakyat Sumbar – Objek wisata Kota Sawahlunto semakin banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal yang datang dari berbagai daerah, dan hal ini menunjukan dunia Pariwisata yang telah tertidur selama kurang lebih dua tahun karena wabah Covid-19 kembali menggeliat.

Seperti halnya taman wisata Meer VONE Heritage Kandi, pasca libur lebaran tetap diburu oleh wisatawan lokal yang datang dari berbagai daerah yang ada di Sumbar bahkan ada juga yang datang dari luar Provinsi Sumbar, dan pada umumnya wisatawan datang bersama keluarga dan wahana yang paling digemari pengunjung itu kolam mandi yang memang telah disediakan oleh pihak pengelola.

Rudi salah satu pengunjung yang datang dari daerah Jambi mengatakan kekagumannya karena merasa senang berwisata kekota Sawahlunto.

“Meer VONE Kandih ini memang sangat bagus untuk dikunjungi dan sangat cocok membawa keluarga berlibur kesini, dan kami sendiri tau objek wisata ini dari medsos,” ulasnya.

Sementara itu pemilik Meer VONE Kandi H. Jaswandi mengatakan, bahwa pihaknya akan menambah satu lagi kolam pemandian untuk mengantisipasi membludaknya pengunjung.

“Untuk memuaskan pengunjung yang datang, kami akan menambah Unit Mushola agar pengunjung yang mau melaksanakan ibadah tidak perlu repot-repot lagi kesana kemari untuk melaksanakan ibadah serta tempat kuliner juga akan kami perbanyak, sehingga pengunjung bisa lebih puas,” ucap H. Jaswandi.

Ia menambahkan, bahwa pihaknya menempatkan petugas yang memang sudah terlatih untuk mengawasi keselamatan pengunjung terutama di area pamandian dan tepian danau. Karena bagaimanapun juga kenyamanan dan keselamatan pengunjung itu yang paling utama,” ucapnya.

Diakhir pembicaraan tidak lupa H. Jaswandi mengucapkan terimakasih kepada pengunjung yang telah berkunjung dan berlibur ke Sawahlunto dan mengunjungi objek-objek wisata yang ada di Sawahlunto dan khususnya Meer VONE Kandi. (D/Nr)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!