Berjasa dalam Pengembangan Gerakan Pramuka, Bupati Suhatri Bur Terima Penghargaan Lencana Dharma Bakti.

0 78

Pariaman, Tinta Rakyat – Peringatan Hari Pramuka ke 60 di Kabupaten Padang Pariaman kali ini, tampil berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Upacara yang digelar di markas Kwartir Cabang (Kwarcab) 0305 Gerakan Pramuka Kabupaten Padang Pariaman tepatnya di lapangan Merdeka Kota Pariaman, pada Sabtu (14/8). Dikatakan berbeda, karena bertindak sebagai Inspektur upacara adalah Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) 03 Provinsi Sumatera Barat Kak Drs. H. Nasrul Abit.

Kehadiran Ketua Kwarda beserta rombongan dalam Peringatan Hari Pramuka ke-60 tersebut, memberikan anugerah tanda penghargaan Lencana Dharma Bakti dari Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka kepada Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur. Atas jasanya yang sangat besar terhadap pembinaan dan pengembangan Gerakan Pramuka di daerahnya. Penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Nasrul Abit Ketua Kwarda 03 Sumatera Barat.

Turut hadir pada upacara itu, Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur, SE. MM. selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab), Ketua DPRD Padang Pariaman Ir. Arwinsyah, MT. dan Wakil Ketua DPRD Aprinaldi, MPd. Anggota Forkopimda Padang Pariaman, Ketua Kwarcab 0305 Padang Pariaman Dewiwarman, SH. MM. beserta jajarannya, Pengurus Kwarda 03 Sumatera Barat, Andalan Cabang dan Ketua Kwartir Ranting, serta anggota Pramuka dari berbagai satuan dan gugus depan.

Selaku Inspektur upacara, Kak Nasrul Abit membacakan sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komjen (Purn) Budi Waseso. Dia mengajak kepada seluruh peserta upacara dan tamu undangan, untuk tetap bersemangat berkegiatan Pramuka walau pandemi Covid-19 masih melanda. Ia juga menghimbau, agar terus menerapkan pola hidup sehat dengan menaati protokol kesehatan dan memaksimalkan peran sebagai seorang Pramuka dalam membantu sesama. Hal ini, sesuai dengan tema Hari Pramuka ke-60, yaitu “Berbakti Tanpa Henti”.

Dalam sambutannya, Kak Suhatri Bur mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada dirinya. Tapi, penghargaan yang diterima ini bukanlah prestasi secara pribadi, tetapi adalah keberhasilan masyarakat Kabupaten Padang Pariaman. Karena, tidak akan berhasil suatu program jika tidak didukung oleh segenap lapisan masyarakat, khususnya adik-adik Pramuka.

“Sungguh, Saya tidak menyangka akan mendapat penghargaan yang luar biasa ini, karena diberikan langsung oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka melalui Ketua Kwarda Kak Nasrul Abit. Untuk itu, marilah bersama-sama kita bangkitkan jiwa Pramuka dalam kehidupan sehari-hari.” ujar Kak Suhatri Bur.

Dalam kesempatan itu, Kak Suhatri Bur juga menyampaikan. Bahwa kondisi pandemi yang masih mengkhawatirkan, telah membuat banyak orang terkena dampaknya dan korban meninggal yang tidak sedikit. Begitu pula di lingkungan Pramuka.

“Karena itu, kita tidak boleh menyerah dan berputus asa. Justru tantangan yang ada, harus kita sikapi dengan semangat seorang Pramuka untuk pantang menyerah dan tidak berputus asa serta tetap menolong sesama dengan ikhlas dan sabar.” tutur Bupati Suhatri Bur.

Kak Suhatri Bur mengatakan, bahwa Ia sangat mengapresiasi Kwartir Cabang 0305 Gerakan Pramuka Padang Pariaman. Dengan suksesnya menggelar Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-60, yang diperingati setiap tanggal 14 Agustus ini dengan baik dan khidmat..

Beliau juga berpesan, bahwa setiap masyarakat harus mem-Pramuka-kan dirinya dan mengajak seluruh kawula muda bergabung dengan Gerakan Pramuka. Kita mengetahui, bahwa Pramuka sebagai wadah pembinaan mental dan disiplin yang sangat bermanfaat. Jadi, setiap anggota Pramuka sudah punya bekal dalam menjalani kehidupan dimasa selanjutnya, dengan keahlian dan keterampilan yang dikuasai. (SM/Rel.)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!