Anggota DPR RI Nevi Zuairina Kunjungi Nagari Seulayat Ulakan.

0 79

Ulakan Padang Pariaman, Tinta Rakyat – Anggota DPR-RI Komisi VI Hj.Nevi Zuairina, lakukan lawatan ke Nagari Seulayat Ulakan, Kecamatan Ulakan Tapakih Kabupaten Padang Pariaman pada Jum’at (15/1).

Dalam kunjungannya, Anggota DPR-RI dari Fraksi-PKS ini disambut oleh Wali Nagari Seulayat Ulakan Muhammad Idris, Babinsa Koramil 07/PK Serda.Zainal Arifin dan Bhabinkamtibmas dari Polsek Nan Sabaris Bripka. Indra Jasman serta perangkat Nagari setempat. Pelaksanaan kunjungan dalam rangka silaturrahim itu, tetap menerapkan protokol kesehatan dalam penanganan Pandemi Covid-19.

Hj. Nevi Zuairina merupakan istri dari Irwan Prayitno, Gubernur Sumatera Barat periode 2011-2015 dan 2016-2021. Selama mendampingi suaminya, ia menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) provinsi Sumatera Barat.

Nevi Irwan Prayitno adalah salah satu, dari empat perempuan asal daerah pemilihan Sumatera Barat, yang melenggang ke Senayan menjadi anggota DPR-RI periode 2019-2024.

Dalam kunjungannya, legislator wanita yang berusia 55 Tahun ini memberikan apresiasi atas sambutan yang hangat dari Pemerintahan Nagari Seulayat Ulakan. Hingga sampai pada puncak acara, dengan penyerahan bantuan modal usaha kepada masyarakat kurang mampu. Untuk Nagari Seulayat Ulakan, jumlah penerima bantuan ini sebanyak 30 Kepala Keluarga (KK). Dimana, setiap KK menerima bantuan berupa uang tunai senilai Rp.2,4 juta, melalui rekening Bank mereka masing-masing.

“Semoga dengan adanya bantuan modal usaha ini, dapat membantu meningkatkan ekonomi ibu-ibu kembali di tengah pandemi yang tengah melanda negeri. Dan satu pesan saya, agar bagi penerima bantuan ini betul-betul bijak dalam penggunaannya dan benar-benar untuk berusaha atau berdagang”, ujar Nevi Zuairina.

Dalam kesempatan itu, Muhammad Idris selaku Wali Nagari Seulayat Ulakan, mengucapkan ribuan terima kasih atas kunjungan serta bantuan dari Ibu Nevi Zuairina Anggota DPR-RI Komisi VI itu.

“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat kami buk dan bisa menjadi modal usaha bagi mereka”. tutup Wali Nagari Seulayat Ulakan. (AS/DM)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!