Ali Mukhni bersilaturahmi, sapa Pemuda Jawa Kelahiran Sumatera di Harau

 

Harau Limapuluh Kota, Tinta Rakyat – Pasangan Ir. H. Mulyadi dan Drs. H. Ali Mukhni (Mualim), diyakini masyarakat sebagai sosok Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar yang mampu mengatasi masalah ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sumatera Barat.
Apalagi dampak pandemi covid-19, Sumbar harus dipimpin oleh figur yang memiliki kapasitas sebagai pemimpin, visioner, dan memahami aspirasi masyarakat.

Hal tersebut disampaikan pada Senin (26/10) oleh Cawagub Ali Mukhni, saat bersilaturahim dengan masyarakat Pemuda Jawa Kelahiran Sumatera (Pujasera) di Harau, Kabupaten 50 Kota.

“Pandemi corona berdampak terhadap perekonomian masyarakat, pedagang dan pelaku usaha mikro. Omset turun dari biasanya, dan otomatis pendapatan juga berkurang” kata Haris(48), warga setempat.

Ia berharap, pengalaman dan kerja nyata yang sudah dilakukan Mualim dalam 10 tahun terakhir, memberikan rasa optimis membangkitkan ekonomi masyarakat Sumbar.

Pasangan Mulyadi-Ali Mukhni, tambahnya, sudah memiliki pengalaman yang lama di pemerintahan. Sebagai Anggota DPR RI tiga periode dan dan menjadi Bupati dua periode. Tentunya sudah paham dalam politik anggaran dan punya jaringan kuat ditingkat pusat.

“Kita tentunya ingin memiliki pemimpin dalam membuat kebijakan bisa memberikan dampak ekonomi yang lebih baik kepada masyarakat” ujarnya.

Sementara Cawagub Ali Mukhni, memiliki program terbaik untuk membangun Sumbar jika terpilih dalam Pilgub Sumatera Barat. Ia berkomitmen untuk membuka lapangan kerja, mengurangi pengangguran dan meningkatkan daya beli masyarakat.

“Saat ini, masalah utama adalah ekonomi dan pengangguran. Masalah tersebut tentu berdampak pada sendi-sendi kehidupan dalam mengakses bahan kebutuhan pokok hingga pelayanan publik” kata Ali Mukhni.
Karena itu, Mualim memiliki program sembako murah, bantuan langsung tunai dan menciptakan 50-100 lapangan kerja.
Kemudian, perlu adanya pendampingan terhadap para pelaku UMKM yang terdampak pandemi corona. Berupa bantuan UMKM dan pemanfaatan teknologi informasi dalam pemasaran.

“Kita bantu warga miskin, dengan menyediakan bahan kebutuhan pokok murah. Kaum milenial banyak yang selesai kuliah, ada yang belum kerja. Ini sudah masuk dalam program proritas Mualim” kata Ali Mukhni yang dijuluki Bapak Pembangunan itu.

Pada kesempatan itu Ali Mukhni juga memaparkan program yang telah terbukti berhasil menyerap banyak lapangan pekerjaan di Kabupaten Padang Pariaman. (AS)

Komen (0)
Tambah Komen