Berdayakan Satlinmas Dimasa Pandemi, Satpol-PP Damkar Padang Pariaman Gelar Rakor.

0 43

Parik Malintang, Tinta Rakyat – Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur, SE, MM. membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Pembinaan Pemberdayaan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dalam rangka menjaga Ketentraman dan ketertiban umum (Trantibum) dimasa Pandemi Covid-19. Rakor yang diprakarsai oleh Bidang Perlindungan Masyarakat Dinas Satpol PP Damkar Kabupaten Padang Pariaman itu dilaksanakan di Hall Saiyo Sakato Kota Pariaman, pada Rabu (28/7).

Dalam sambutannya, Suhatri Bur menyampaikan apresiasi atas tugas mulia yang diemban oleh Satuan Perlindungan Masyarakat. Yaitu, sebagai garda terdepan dalam melindungi masyarakat. Termasuk didalamnya menjaga ketentraman dan ketertiban lingkungan serta bencana alam.

“Terkhusus pada saat Pandemi Covid-19 ini, tugas yang diemban oleh Satlinmas bertambah berat. Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman melalui Dinas Satpol PP Damkar melakukan upaya penyemangatan dan penyegaran bagi Satlinmas”. ujar Suhatri Bur.

Harapan Bupati, untuk tahun depan Satlinmas ini betul-betul terbentuk karakter dan jati dirinya. Melalui pembinaan dan pembekalan yang lebih intens dan terarah. Disamping itu, Bupati juga berpesan kepada Kepala Kepala Dinas Satpol PP Damkar. Supaya anggaran untuk kegiatan ini, untuk tahun depan menjadi perhatian dan ajukan sesuai kebutuhan. Sehingga bisa maksimal dalam melakukan pembinaan dan pembekalan terhadap Satlinmas.

Sebelumnya Kabid Linmas Dinas Satpol PP Damkar Rina Novianti melaporkan. Bahwa peserta berjumlah 60 orang utusan Kecamatan dan Nagari. Yang terdiri dari Kasi Trantib di Kantor Kecamatan dan Satlinmas Nagari se Padang Pariaman.

Dia menyebutkan, karena ketersediaan anggaran saat ini hanya cukup untuk sebagian wilayah saja. Dan sangat berharap, agar ada penambahan anggaran. Sehingga untuk selanjutnya, dapat dilakukan pembinaan kepada Satlinmas bagi Kecamatan dan Nagari yang belum terakomodir pada saat ini.

Kabag Ops. Polres Pariaman, Kompol Jefrizal Jarun, SH,MH. dan Kepala Dinas Satpol PP Damkar Padang Pariaman Rianto, SH. MM. melalui paparan meterinya. Juga menitikberatkan harapan yang tertumpang kepada Satlinmas, karena bersentuhan langsung dengan masyarakat. Terutama dalam penanganan Covid-19 ini, agar semua lapisan masyarakat bahu membahu bersatu padu dalam mentaati protokol kesehatan Covid-19. Sehingga Pandemi ini, bisa cepat berlalu dan kegiatan masyarakat dapat berjalan normal sebagaimana biasanya. (MHK)

Ads

IMG-20230107-WA0016
20221218_171931
IMG-20221218-WA0002
20240106_175354
IMG-20230107-WA0016 20221218_171931 IMG-20221218-WA0002 20240106_175354

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Do NOT follow this link or you will be banned from the site!